Sabtu, 30 April 2011

menemukan rahasia kehidupan doa yg dijawab

Setiap orang percaya yang tertarik untuk menjalani hidup yang memiliki arti kekal harus membaca Menemukan Rahasia Kehidupan Doa yang Dijawab. Pelajaran di dalam buku ini ditempa di dalam api keintiman dengan Allah dan peperangan melawan kedagingan dan kegelapan. Kombinasi yang unik itu akan memberikan kepada para pembaca makanan rohani yang dalam dan praktis.

Buku ini akan memberikan kepada pendoa syafaat yang berpengalaman wawasan untuk naik ke tingkat berikutnya dalam memperoleh terobosan. Para pemula diberikan bahasa untuk hal-hal yang sebaliknya akan membutuhkan waktu bertahun-tahun untuk mempelajarinya. Dan itu juga merupakan alarm bagi mereka semua yang berpikir bahwa mereka tidak dipanggil untuk suatu gaya hidup doa. Saya benar-benar ingin setiap orang yang saya kenal membaca Menemukan Rahasia Kehidupan Doa yang Dijawab. Bill Johnson, Pendeta Gereja Bethel, Redding, CA
Penulis When Heaven Invades l arik dan Face to Fttce With God

Kehidupan Suzette Hattingh sendiri merupakan kesaksian tentang kuasa doa. Setiap kita yang ingin belajar bagaimana cara menekan melalui doa dan bagaimana memenangkan dengan gemilang akan diubahkan saat membaca buku ini. Ini yang dapat Anda yakin —dengan gaya humor yang unik, Suzette akan menantang Anda dalam segala kebaikan, dan menyalakan, dengan api Roh Kudus, sebuah hasrat yang baru akan doa dalam diri Anda.
Jobst Bittner, Pendeta TOS Dienste

Pernah anda rindu dipakai Tuhan dalam doa syafaat? Menemukan Rahasia Kehidupan Doa yang Dijawab merupakan sebuah buku panduan yang berisi langkah praktis ‘bagaimana’ engan dasar alkitabiah yang kuat, untuk menunjukkan bagaimana setiap orang dapat dipakai Allah dalam doa syafaat. Doa syafaat bukan hanya bagi ‘beberapa orang yang dipilih’, namun mencakup setiap orang. Dengan jelas dan jujur, Suzzette Hattingh menunjukkan peperangan, kemenangan, dan nilai yang tinggi dari doa syafaat dan bagaiamna hal itu mempengaruhi dunia di sekeliling kita.
Randy Clark, Presiden Global Awakening, Penulis There is More!

BUKU PERTAMA SUZETTER HATTINGGH DI INDONESIA


sumber;metanoia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar