Senin, 07 Maret 2011

dunia chat,dunia cari jodoh?

Pada zaman dahulu orang jatuh cinta perlu berkorban dengan naik kuda berhari-hari dengan jarak yang sangat jauh untuk menemui sang dicintainya. Untuk mendapatkan jodoh perlu adu pedang dan tumpahkan darah. Bahkan perlu memendam rasa rindu di balik tembok karena tak kuasa bertemu.

Namun, sekarang jaman serba canggih, serba instant. Untuk mengungkapkan rasa suka pada lawan jenis saja tidak perlu repot2 kirim surat yang di bawa burung. Atau pake amplop yang perlu di bubuhi perangko. Cukup ketik-ketik dan jreng. sampe.

Ya…
Jaman serba canggih…, cukup dengan sms dengan ketik, lalu jreng. Sampe. Atau sekarang ada lagi mencari jodohnya dengan berburu masuk room keluar room chat. Salah satunya YM room. Bagi cowok yang di cari hanya cewek, bagi cewek yang di cari hanya cowok.

Apakah demikian adanya…? Ternyata tidak juga. Ada juga yang hanya iseng. Suntuk, cari temen dll.

Namun tidak sedikit dari mereka yang beruntung mendapatkan jodoh dari dunia ini. Mereka bisa mendapatkan pacar, mungkin juga berlanjut sampai ke jenjang pernikahan.

Mudah2an fasilitas yang canggih ini bisa membuat kita berbahagia, dengan saling mencintai persahabatan dengan tidak berbuat yang berlawanan dengan bermanfaat bagi orang lain.

Minta sharingnya donk… bagi yang udah dapet jodoh atau teman di dunia maya ini. Terima kasih. Muach.

sumber http://keluhcinta.wordpress.com/2009/04/18/dunia-chat-dunia-cari-jodoh/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar